Gumuksari 27/9/25 - Desa Gumuksari kembali menggelar kegiatan keagamaan dengan tema “Gumuksari Bermunajah 1 Hati 1 Cinta”. Acara ini menjadi momentum kebersamaan warga untuk memperkuat iman, mempererat silaturahmi, serta menumbuhkan kepedulian antar sesama.
Acara dimulai dengan tahlil dan doa bersama oleh para alim ulama, asatid, serta guru ngaji dari seluruh Desa Gumuksari. Suasana khidmat menyelimuti Lapangan desa saat lantunan doa bergema, menjadi pengingat untuk selalu bersyukur dan memohon keberkahan bagi seluruh masyarakat.
Setelah doa bersama, acara dilanjutkan dengan pemberian santunan anak yatim. Kepala Desa Gumuksari, Ibu Sumiyati, secara langsung menyerahkan bantuan kepada anak-anak yatim yang hadir. Momen ini tidak hanya memberi kebahagiaan bagi mereka yang menerima, tetapi juga menumbuhkan rasa kepedulian sosial di tengah masyarakat.
Sebagai puncak acara, warga bersama-sama mengikuti Sholawatan Akbar yang dipandu oleh Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) dari Sumber Wringin Kec. Sukowono Jember. Lantunan sholawat yang merdu membuat suasana penuh kesejukan dan semakin mempererat rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat “1 Hati 1 Cinta” benar-benar tertanam di hati masyarakat Gumuksari. Bukan hanya cinta kepada Allah dan Rasul-Nya, tetapi juga cinta kepada sesama, sehingga desa menjadi semakin rukun, damai, dan penuh berkah.